Selasa, 20 Agustus 2024 pukul 09.00 WIB para orang tua/wali dari peserta didik kelas IX hadir memenuhi ruangan Grha Mabelta guna mengikuti “Sosialisasi Kegiatan Sekolah Kelas IX Tahun Ajaran 2024/2025” SMP Negeri 15 Yogyakarta. Kegiatan diawali dengan sambutan dari Kepala SMP Negeri 15 Yogyakarta, Bapak Drs. Siswanto, M.Pd.
Kegiatan inti disampaikan oleh pihak Waka Bagian Kurikulum, Ibu Rimawati, S.Pd. Informasi yang disampaikan di antaranya meliputi Kalender Akademik SMP Negeri 15 Yogyakarta selama tahun ajaran 2025/2025. Selain itu juga terdapat tryout Gladi Widya Widita 3 putaran yang dilaksanakan mulai Selasa-Jumat, 20 – 23 Agustus 2024 untuk putaran pertama. Putaran kedua dilaksanakan pada bulan September dan putaran ketiga dilaksanakan pada bulan Oktober setiap hari Jumat jam pertama.
Kelas IX juga diwajibkan mengikuti kegiatan tambahan materi pelajaran atau les yang dilaksanakan setiap Senin-Kamis mulai bulan September 2024. Peserta didik kelas IX juga mengikuti kegiatan Projek Penguatan Profil Pelajar Pancasila (P5) dengan dua tema dalam satu tahun. Dalam pembelajaran sehari-hari, peserta didik kelas IX juga mengikuti Asesmen Sumatif Akhir tiap Tujuan Pembelajaran (TP) yang dilaksanakan oleh masing-masing guru mata pelajaran.
Pada bulan Oktober, SMP Negeri 15 Yogyakarta mengadakan acara HUT Sekolah dan HUT Kota Yogyakarta. Selain itu di bulan yang sama, peserta didik kelas mengikuti kegiatan manasik haji bagi yang muslim dan gladi rohani bagi peserta didik nasrani. Peserta didik juga mengikuti uji ketangkasan pada bulan November serta Asesmen Sumatif Akhir Semester di bulan Desember. Seluruh kegiatan tersebut dilakukan di semester 1.
Untuk kegiatan di semester 2, kegiatan peserta didik difokuskan untuk Asesmen Standardisasi Penilaian Daerah (ASPD) sehingga sekolah mengadakan kegiatan berupa gladi Widya Widita dan les yang dilakukan sebanyak 3 putaran. Adapun pelaksanaan masih menunggu edaran yang akan diberikan saat semester 2. Selain itu, peserta didik juga diwajibkan mengikuti PP ASPD tingkat kota sebanyak tiga kali dan satu kali untuk tingkat provinsi.
Selain latihan ujian, peserta didik juga wajib mengikuti ujian praktik yang dilaksanakan bulan Februari, ASPD dan ujian sekolah di bulan Mei 2025. Setelah serangkaian kegiatan dilakukan, seluruh peserta didik menunggu pengumuman kelulusan yang akan dilaksanakan pada bulan Juni. Selain itu aka nada penyerahan ijazah juga di bulan yang sama.
Selain informasi tentang kegiatan peserta didik kelas IX, sekolah juga menginformasikan kondisi peserta didik saat pelaksanaan ibadah, pembelajaran di kelas maupun di luar kelas, serta kebiasaan yang dilakukan. Oleh karena itu, pihak sekolah memohon dukungan kepada orang tua/wali untuk lebih memperhatikan anak-anaknya agar bisa memfasilitasi kebutuhan mereka selama di sekolah dan mendukung kegiatan sekolah. (Olp)
Tinggalkan Komentar